Mahasiswa MICE Polmed Adakan Pameran Bertajuk �Showcase Space� untuk Lindungi Seniman dari AI

-Anamatope, Medan- Kota Medan tidak pernah kehabisan acara seru. Kali ini mahasiswa jurusan Administrasi Niaga program studi MICE Politeknik Negeri Medan (Polmed) mengadakan acara bertajuk �Showcase Space� pada Sabtu (23/11/24) lalu.
Acara yang diadakan di Manhattan Urban Market ini mengangkat tema �Protecting Art in the Era of Artificial Intelligence (AI)�, bertujuan untuk melindungi semua seniman dari kejahatan AI, seperti penipuan dan hak-hak karya yang ditiru, yang merugikan dan menjadi salah satu keluhan para seniman yang ada di kota Medan.
Acara ini memberikan edukasi kepada para seniman tentang hal-hal apa saja yang perlu dilakukan agar karya mereka tetap terlindungi dari kejahatan AI. Pameran ini menampilkan lukisan 2 dimensi dan 3 dimensi dari beberapa komunitas seniman dari kota Medan.
Ada sekitar 30 seniman dari Komunitas Pegiat Ilustrasi (KPI) yang dihadirkan untuk memeriahkan acara. Acara ini juga diisi oleh kegiatan live painting, live canting batik dan live mural grafitti, serta dihiasi oleh beberapa penampilan band yang turut menghibur malam minggu.

Jilan Zhafirah selaku wakil sekertaris acara menyampaikan masih banyak seniman di kota Medan yang kurang diapresiasi karyanya, kurang banyak dilihat oleh orang-orang dan masih dipandang sebelah mata. Harapannya melalui acara ini, agar seniman dapat lebih dihargai dan karya mereka bisa lebih banyak diapresiasi oleh semua orang.
"Sebenarnya untuk di Kota Medan sendiri kurang banyak yang diapresiasi, kurang banyak yang dilihat oleh orang-orang karena masih dianggap sebelah mata. Tujuan kami buat ini juga pengen buat seniman itu lebih dihargai sama semua orang, karya mereka lebih diapresiasi oleh semua orang" ucap Jilan.
Pameran ini diadakan oleh mahasiswa semester 7 jurusan Administrasi Niaga program studi MICE Politeknik Negeri Medan sebagai bentuk tugas akhir. Tak hanya pameran seni lukis, ada beberapa produk lokal Medan dan musisi Kota Medan yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut.
Comments
Sign in to join the conversation
No comments yet.
Be the first to share your thoughts!