L.Y.N.S Merilis Kembali Single Yang Berkolaborasi Dengan Raditomo bertajuk "Big Time Operation"

anamatope
L.Y.N.S Merilis Kembali Single Yang Berkolaborasi Dengan Raditomo bertajuk "Big Time Operation"
Ilustrasi/Foto: L.Y.N.S Merilis Kembali Single Yang Berkolaborasi Dengan Raditomo bertajuk "Big Time Operation"

-Anamatope, Medan- Setelah berhasil merilis single beserta Music Video �Miserable Man� pada Februari lalu, kali ini L.Y.N.S hadir dengan single terbaru, �Big Time Operation�, featuring dengan seorang solois bernama Raditomo. Single terbaru ini membawa dentuman Post-Punk 80an ala Joy Division. Musik dikemas oleh Dava sang bassis sedangkan lirik yang terdengar eksplisit ini ditulis oleh Dava yang berkolaborasi dengan Raditomo.

Lagu yang berceritakan perjalanan misi seseorang untuk mendapatkan kepuasan pribadinya. Pada bagian Raditomo menegaskan lebih lanjut sosok keresahan yg dialami si perempuan di lirik sebelumnya, tipe laki-laki pembual dengan segala tipu daya, yang belum apa apa sudah menuju senggama, dimulai dari sebuah ajakan, sampai deskripsi liarnya dalam bersenggama dan ditutup dengan itikad aslinya yang hanya ingin senggama.

Dalam aransemennya L.Y.N.S kembali menggarap single terbarunya di Ringo Records, label dan studio rekaman di kota Medan. Aransemen disusun oleh Dava (bass), Adhi (gitaris), Cadil (vocal) dan Tami (drum) yang turut andil pada masing- masing instrument yang dimainkan. �Big Time Operation� adalah kolaborasi dari musik punk yang sering dibawakan oleh L.Y.N.S dengan musik pop experimental yang dibuat oleh Raditomo. Dengan kolaborasi ini L.Y.N.S berharap akan banyak lagi bentuk kolaborasi lintas genre musik seperti ini.

�Big Time Operation� merupakan single pengantar menuju rilisnya album perdana mereka tahun ini. Album ini akan diluncurkan bersamaan dengan official merchandise dari L.Y.N.S. Rilis pada 28 Mei 2024, �Big Time Operation� sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital. �

Comments

Sign in to join the conversation

No comments yet.

Be the first to share your thoughts!


Trending

Logo

Ikuti Kami

© 2025 anamatope. All rights reserved.